madi yang gak pernah nginjak kodok

kali ini aku duduk tepat didepan sebuah speaker besar yang sedang diperbaiki oleh atto, seorang teman yang dua  bulan belakangan kulihat tiga kali sehari dalam hidup. seorang tukang kayu modern yang bisa menyulap apa saja menjadi bahan tertawaan.

cat dinding warna orange membuat suasana menjadi lebih hangat. candaan membuat tidak ada sekat umur ataupun strata sosial diantara kami. madi yang duduk tepat di bagian selatan baru saja ditinggalkan oleh kekasihnya tanti. kekasihnya itu adalah seorang cewek peranakan surabaya-batam yang dengan sengaja datang empat hari lalu untuk merayakan ulangtahun Madi yang ke 20 tahun. meskipun tanti terpaut dua tahun lebih tua dari madi, namun selama aku menemani mereka mengelilingi makassar tidak terlihat kalau tanti menjadi dominan dalam hubungan mereka. aku suka dengan pacar temanku yang satu ini. ramah dan tidak rewel.

dari belakang madi berteriak "siapa yang mau bumbu pecel nah?"
ternyata dia sudah berpindah tempat ketika aku menulis postingan kali ini.
sekedar informasi, bumbu pecel adalah oleh-oleh yang dibawa oleh tanti dari surabaya. Tanti membuatnya sendiri sebelum berangkat ke makassar. meskipun Tanti sudah kembali ke surabaya tiga jam yang lalu namun oleh-oleh yang ia bawa belum juga habis kami makan.

sampai ke tahap ini aku bingung. entah bagian mana dari madi dan tanti yang harus kutuliskan di paragraf ini. mereka bertemu di sebuah kampung inggris di jogja dua tahun yang lalu. setelah pertemuan itu, mereka berpacaran via gelombang suara. setiap malam mereka saling menyetor suara satu sama lain. dengan jarak beribu-ribu kilometer, madi dan tanti harusnya berterimakasih kepada satelit yang memastikan hubungan mereka tetap baik-baik saja sampai saat ini dan kedepannya.

12 komentar:

  1. vin nulisnya yang bener dong. kok pesannya gak nyampe sih?

    BalasHapus
  2. lah ini kan blog kamu, ngapain kamu yang komen?

    BalasHapus
  3. suka-suka aku dong. namanya juga blog aku.

    BalasHapus
  4. viiiin,, salah info kamu,, wakakakkak :D

    BalasHapus
  5. skizofrenia : detected

    BalasHapus
  6. trus kapan madi dan tanti hidup bahagia selamanya..?

    BalasHapus
    Balasan
    1. suka suka sy donk.. akun akun sy.. km akun jgn mko melawan

      Hapus
    2. iye pemilik akun, tdk ji..

      Hapus
    3. loh km kan sy juga, sy itu km juga..

      Hapus

 

Presiden Kelinci © 2012 | Muda, Bermutu dan Selera Semua Umat
Redesigned by @sleepingpasa