selamat jalan KITARA

gambar diatas bukanlah kumpulan pasir bekas kotoran kucing atau hewan mamalia sejenisnya. gambar diatas adalah gambar makam kitara.

Kitara adalah seekor hamster wanita yang berubah hidupnya semenjak kami membina hubungan dua hari yang lalu. kami saling jatuh cinta meskipun dihalangi oleh jeruji besi yang selama ini menjadi dunianya. aku membuatnya pindah dari jeruji besi yang lama ke jeruji besi yang baru.

agak lebay mungkin paragraf diatas. singkatnya katara adalah nama pertama yang diberikan kepadanya. hamster dengan bulu warna abu-abu yang membuat pipis pertama di tangan kananku pada hari kamis kemarin.

aku tak tahu pasti bagaimana kronologisnya hingga kitara bisa dinyatakan meninggal. yang aku tahu banyak orang menyayanginya hingga menyuapi kuaci sebanyak mungkin yang bisa ia makan. asumsi pertama dari keterangan teman-teman itu kemudian membuatku menyimpulkan bahwa kitara mati kekenyangan. setidaknya dia bukan mati kelaparan. mati karena terlalu banyak orang yang menyayangi munkin akan lebih damai ketimbang mati karena lupa dikasih makan.

semoga kitara damai di alamnya. untuk prosesi pemakamannyapun ada perdebatan yang alot. wina, temanku yang kristen ingin mengubur kitara menggunakan peti mati. selaku ibu angkat akupun protes. menurutku Kitara harus ikut agamaku, islam. orang islam tidak pakai peti mati. bukannya otoriter, tapi di Indonesia rata-rata anak akan ikut agama orangtuanya dan bukan tante atau tetangganya.

 aku memilih cara yang hewani dimana mayatnya dibungkus dengan selembar kertas. upacara pemakaman terasa hikmad dan tenang. setelah pemakaman selesai, kami baru menyadari kalau kertas yang dipakai untuk membungkus kitara adalah kertas pendaftaran SNMPTN milik teman kami. Kitara telah dikubur. aku berduka cita, terlebih teman yang kertas pendaftarannya diikutsertakan bersama Kitara.

maafkan aku Kitara,
maafkan aku teman.

2 komentar:

 

Presiden Kelinci © 2012 | Muda, Bermutu dan Selera Semua Umat
Redesigned by @sleepingpasa