alkisah dimulai ketika Runi virnita Mamonto tiba di makassar untuk menjalani tes masuk perguruan tinggi negri atau yang umumnya disebut SNMPTN. ya, awalnya gue kesini buat tes doang, dan seminggu kemudian pulang. tapi rencana berbalik 180 derajat ketika sodara-sodara gue beranjak pulang satu-persatu mendahului gue, dan alhasil hanya tersisa gue dan sodara gue yang sekarang sedang hamil dan dalam masa mengajukan proposalnya ke kampus. ge yang pada dasarnya alhamdulillah sampe saat ini masih manusia, otomatis gak tega dan gak dibolehin juga buat ninggalin sodara gue yang sedang hamil buat pulang ke kampung halaman tanah air tercinta kotamobagu raya, MERDEKA!
karena beliau hamil gede sementara suaminya berada nun jauh di Jakarto, maka satu-satunya orang yang berhak dan layak buat membersihkan rumah dan sekitarnya adalaaahhh GUE. guepun beberapa minggu ini mulai menjalankan pekerjaan gue walaupun sebenarnya gak ada yang nyuruh gue.dan dengan kesadaran gue yang teramat tinggi itu, guepun mulai diolok-olok sama sodara gue yang hamil. kita beri nama dia Mia (nama samaran). dia mulai ngomong gini kalo ngeliat gue lagi nyapu "yang bersih yah mbo'minyi" dan kalimat itu akan dia teruskan dengan tawa yang meraung-raung. dan dengan keadaan sadar tanpa paksaan guepun ikut ketawa. entah karena gue bego' atau gue ngerasa pantes diketawain.
maka dengan sadar dan percaya gue mengucapkan janji mbo'-mbo'an kepada diri gue sendiri yaitu :
1. tidak akan membiarkan piring kotor berada di toilet
2. memastikan lantai bebas dari kuman dan memberinya makan 3 kali sehari
3. menjemput setiap tamu yang datang dengan senyum yang ramah, kecuali tamu tersebut adalah Kevin Julio, maka bakal gue jemput dengan teriakan histeris dan disul dengan pingsan.eh, gak ah. cium dia dulu baru pingsanan.
4. tidak membiarkan sembarang orang menggunakan kecap sembarangan sehingga mengakibatkan kecap habis tidak pada waktu yang tepat (maaf, terbawa suasana)
demikianlah janji mbo'-mbo'an gue, mudah-mudahan aja bisa gue ta'ati dan patuhi denagn baik dan cantik.
nama minyi itu sendiri sebenarnya adalah nama mendiang hamster gue yang sebenarnya kehilangannya adalah misteri buat gue. menurut gue dia bukan hilang tapi sengaja dihilangkan. untuk kabar lebih lanjut, gue bakal nyelidikin terus gimana caranya minyi bisa hilang.
terus kenapa gue dipanggil mbo' minyi? untuk urusan itu gue juga agak bingung. kok nama gue diganti sama nama mendiang hamster gue? apa jangan-jangan setelah hamster gue yang menghilang secara misterius maka selanjutnya gue? oh tidaaakkk.. tidaaaaaaakkkk!!!